Teka-Teki Usungan Partai Nasdem di Pilgub Sulsel 2018


MAKASSAR, ARUSMUDA.COM - Siapa yang bakal mengendarai Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Pilkada Sulsel 2018 masih menjadi misteri. Tak sedikit pihak yang penasaran dengan sikap misterius partai besutan Surya Paloh ini.

Bahkan, sebagaimana diakui sendiri oleh Ketua Bidang Komunikasi Media DPW Nasdem Sulsel, Muhammad Rajab, dalam laman facebook miliknya,  begitu banyak tanya yang menghampirinya terkait siapa yang bakal beruntung mengendarai Nasdem.

"Publik menyimpan rasa penasaran untuk mengetahui siapa gerangan bacalon yang mendapat keberuntungan untuk mengendarai Partai Nasdem." Tulis mantan Ketua KPUD Luwu Utara ini.

Menurutnya, orang bakal beruntung bila bisa mengendarai Nasdem, selain karena infrastruktur partai, juga karena posisi Nasdem sebagai peraih posisi kelima dari dua belas partai yang mendapat kursi DPRD Sulsel pada Pilcaleg 2014.

Namun bukan cuma itu menurut mantan Ketua HMi Cabang Palopo ini, "Partai NasDem memiliki variabel lain yang mengukuhkan eksistensinya di tengah Partai-Partai yang sarat pengalaman dalam berkompetisi di Sulsel."

Variabel yang dimaksud Rajab adalah variabel Rusdi Masse (RMS) sebagai Ketua DPW Sulsel, serta variabel kedekatan Syahrul Yasin Limpo (SYL) dengan Ketum DPP Nasdem, Surya Paloh serta Ketua DPW Sulsel, Rusdi Masse (RMS).

Lalu siapa yang bakal diberi keberuntungan dari Nasdem untuk diusung di Pilgub 2018 mendatang? Rajab masih menyimpan jawab atas tanya ini sebagai teka-teki yang seksi untuk ditebak.

Posting Komentar

0 Komentar