Baihaqi Nelangsa Jelang Kongres Nasional Pemuda Muslimin Indonesia, Ada Apa?

MAKASSAR, ARUSMUDA.COM - Kongres Nasional (Majelis Syuro) XIII Pemuda Muslimin Indonesia kian dekat, perbincangan soal siapa yang bakal menjadi suksesor Muhtadin Sabili di tampuk pimpinan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) tertua di negeri ini juga makin santer.

Hingga saat ini, sudah ada 8 nama yang digadang-gadang untuk memimpin salah satu front perjuangan Syarikat Islam Indonesia ini secara nasional. Nama-nama tersebut sudah menjadi perbincangan hangat di kalangan pimpinan wilayah dan cabang seluruh Indonesia.

Kemunculan delapan nama tersebut membuat Baihaqi Zakaria nelangsa. Pasalnya, dirinya yang saat ini menjabat sebagai Ketua II Pimpinan Wilayah Pemuda Muslimin Indonesia Prov. Sulsel juga punya niatan untuk mengabdi di Pimpinan Besar.

Memghadapi Kongres Nasional yang akan digelar pada 28 November sampai 01 Desember 2019 mendatang di Bogor, Baihaqi sudah mempersiapkan diri untuk ikut bertarung memperebutkan posisi Ketua Umum.

Ketua Korwil SEMMI Sulsel ini mengungkapkan kesiapannya pada jurnalis semmi.or.id saat ditemui di kantor Pirus Nusantara, perusahaan yang dipimpinnya. "Kok saya gak ada, padahal saya juga punya niat," keluhnya.

Lanjut Baihaqi, "Saya sih masih berharap agar ada kesempatan untuk bisa memberikan kesempatan yang ingin mendaftarkan namanya untuk maju jadi kandidat ketua umum pada perhelatan Majelis Syuro ini." Pungkasnya.

Adapun nama-nama bakal mencalonkan sebagai ketua umum Pemuda Muslimin Indonesia adalah Muhammad Kasman (Ketua PW Pemuda Muslim Sulawesi Selatan, Ketua II Pimpinan Harian PB Pemuda Muslimin Indonesia); Catur Arief Setiawan (Ketua PW Pemuda Muslim Jawa Tengah); Jumadi (PW Pemuda Muslim Kalimantan Barat); Ardinal (Ketua PW Pemuda Muslim Sumatera Barat).

Selanjutnya, Surakhmat (Ketua PW Pemuda Muslim Sulawesi Barat); Habib Fathan (Ketua PW Pemuda Muslim DKI Jakarta); dan nama terakhir mencuat disebut-sebut sebagai kuda hitam Tirta. A Kusuma (Sekum PW Pemuda Muslim DKI Jakarta, yang juga sebagai Ketua Panitia Majelis Syuro XIII).

Posting Komentar

0 Komentar