Wahdah Islamiyah Jakarta Gelar Mukerwil II

JAKARTA, ARUSMUDA.COM - Dewan Pimpinan Wilayah Wahdah Islamiyah (DPW WI) Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta menggelar Musyawarah Kerja Wilayah Kedua (Mukerwil II), di Aula Balai Besar Pengembangan Latihan Masyarakat (BPPLM), Ciracas, Jakarta Timur pada Sabtu (24/02/2018).

Tema yang diangkat pada Mukerwil II ini adalah "Optimalisasi Peran Kader Wahdah Islamiyah Jakarta dalam Sinergitas Program Keumatan".

Menurut Ketua Panitia Mukerwil II WI Jakarta Binsar Nur Saim, tema ini menunjukan spirit dan target yang hendak dicapai. " Fokus utama dari tema ini adalah sinergitas program keumatan", ucapnya.

"Hal ini sangat penting karena dalam medan dakwah perlu adanya sinergitas dengan berbagai pihak baik pemerintah maupun ormas Islam", imbuhnya.

“Harapannya ke depan Wahdah Islamiyah Jakarta dapat bersinergi dengan berbagai pihak dalam program-program keumatan”, harapnya.

Harapan yang ditegaskan pula oleh Ketua DPW WI DKI Jakarta, Ustadz Ilham Jaya Abdul Rauf, Lc, MA. “Melalui Mukerwil II ini Wahdah Islamiyah Jakarta akan melanjutkan program-program strategis sekaligus bersinergi dengan berbagai pihak dalam mewujudkan cita-cita Wahdah Islamiyah”, tegasnya.

Selain itu dalam sambutannya Ustadz Ilham juga menyampaikan capaian-capaian selama masa kerja setahun. "Alhamdulillah, tidak terasa, pada hari ini, kita sedang adakan Musyawarah Kerja Wilayah yang kedua, Dewan Pimpinan Wilayah DKI Jakarta dan Depok, tidak terasa bahwa sudah satu Tahun kurang lebih, perjalanan dari kepengurusan Wahdah Islamiyah di Wilayah Jakarta ini”, terangnya.

Adapun perbedaan-perbedaan yang mungkin dapat kita sebutkan pada hari ini, situasi yang berbeda dibandingkan satu tahun yang lalu, kalau pada MUKERWIL yang pertama, DPW ini dihadiri oleh DPD Jakarta Utara, DPD Jakarta Selatan, dan DPD Jakarta Timur, maka pada pelaksanaan MUKERWIL yang kedua ini Alhamdulillah hadir juga DPD baru, yakni DPD Jakarta Pusat  dan DPD Depok yang akhirnya juga, diputuskan untuk bergabung dengan Jakarta karena lebih mudah dalam prospek koordinasi.

“Pada MUKERWIL I yang lalu kita mencanangkan program pembekalan Da’i, maka pada MUKERWIL  yang kedua ini, insyaa allah kurang lebih sebulan lagi, kita akan melaksanakan WISUDA, Angkatan Pertama program pembekalan Da'i Dewan Pimpinan Wilayah Wahdah Islamiyah Jakarta”, ungkap Ustadz Ilham Jaya yang juga mantan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makasar.

Mukerwil II Wahdah Islamiyah Jakarta dihadiri pengurus DPW WI Jakarta dan DPD WI sejakarta. Selain itu hadir pula Ketua Umum DPP WI Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin. Hadir pula unsur pemerintah dan perwakilan ormas Islam.

Dalam sambutannya Ustadz Zaitun menyatakan tekad Wahdah Islamiyah untuk terus meluaskan jangkauan jaringan dakwah Wahdah Islamiyah ke seluruh penjuru tanah air. Saat ini Wahdah telah memiliki 150 DPD  dan 10 DPW seluruh Indonesia. “Tahun 2018 ini Wahdah Islamiyah menargetkan DPW seluruh Indonesia”, pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar