MAKASSAR, ARUSMUDA.COM - Sebagai ikhtiar memperjuangkan aspirasi kaum muda Islam, beberapa personil Pimpinan Wilayah Pemuda Muslimin Indonesia memutuskan maju sebagai calon legislatif pada beberapa Kabupaten/Kota di Sulsel.
Salah satunya adalah Ilham, Hs., S.Pd. Putra Sinjai yang saat ini menjabat sebagai Bendahara Umum PW Pemuda Muslimin Sulsel memutuskan untuk berlabuh di Partai Persatuan Pembangunan yang mengusungnya untuk DPRS Sinjai.
“Selain saya, saudara Musaddaq, S.E. juga insyaAllah maju. Semoga kami bisa bersama-sama nanti di DPRD Sinjai untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat, terutama aspirasi pemuda.” Terang Ilham.
Saat ini, Musaddaq tercatat sebagai Ketua III PW Pemuda Muslim Sulsel, juga sebagai Ketua Bidang Politik dan Otonomi Daerah Dewan Pimpinan Wilayah Syarikat Islam Indonesia (DPW SII) Prov. Sulsel.
Ketua I PW Pemuda Muslim Sulsel, Baihaqi Zakaria, S.Si, menambahkan bahwa masih ada kader lain yang juga aktif di dunia politik, seperti Rus Mubarak, S.T. (Ketua Bidang Advokasi, Agitasi, dan Propaganda) di Pangkep, Ahmad Tang, S.IP. (Ketua Bidang Sosial, Politik, dan Otonomi Daerah) di Sinjai, serta Alfill Roahim (Ketua PC Tana Toraja).
“Hal ini
menunjukkan bahwa kesadaran kader-kader akan pentingnya memperjuangkan aspirasi
melalui jalur-jalur politik formal mulai terbangun, dan ini positif.” Pungkas Bauhaqi.
0 Komentar