Sekjen Pemuda Muslimin Indonesia Jadi Narasumber Dalam Jambore Kopi Banyuwangi

JAWA TIMUR, ARUSMUDA.COM - Sekretaris Jenderal Pimpinan Besar Pemuda Muslimin Indonesia, Catur Arief Setiawan menjadi salah satu narasumber dalam Jambore Kopi Banyuwangi (Jamuan Ngopi Rame-rame Kopi Banyuwangi), Sabtu - minggu  7 - 8 Desember 2019.

Di hadapan peserta Jambore, Catur yang karib disapa Mbah Tjokro mengungkapkan komitmen organisasinya dalam memberi pendampingan bagi para petani kopi di Gombengsari untuk mewujudkan desa Wisata Kopi Banyuwangi.

“Peran pemuda sangat penting dalam mengawal kegiatan ini, InsyaAllah Pemuda Muslimin Indonesia melalui Pimpinan Wilayah Pemuda muslimin Indonesia Jawa Timur berkomitmen untuk terus berperan aktif mengawal dan membantu terwujudnya desa Gombengsari sebagai  desa Wisata kopi banyuwangi” ungkap Mbah Tjokro.

Menurut Mbah Tjokro, tujuan diadakannya kegiatan Jambore Kopi Banyuwangi Tahun 2019 ini adalah untuk mempertemukan dan mengumpulkan para pelaku kopi mulai dari para petani kopi, pegiat kopi hingga pengusaha dan pebisnis kopi.

Turut hadir Dirut Puskud Jatim  H. Nur Wahid yang juga menjadi sponsor utama Jombore Kopi Banyuwangi, Ketua umum Kosgoro Hayono Isman, Kepala BAPPEBTI Yuli Edi Subagyo, Ketua umum ASATI (Asosiasi Sales Travel Indonesia) M. Syukri Machmud, CEO Media TIMES Indonesia Khoirul Anwar, dan  Adi Bhomby I.S.

Pada kesempatan tersebut Mbah Tjokro yang didampingi oleh Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muslimin Indonesia Jawa Timur, Muhammad Arief Vijay juga menjelasan kepada masyarakat tentang cara mendapatkan karakter kopi yang diinginkan melaui proses sangrai/roasting.

Posting Komentar

0 Komentar