Pemuda Muslimin Indonesia Sulsel Membincang Nasib Indonesia di 2024

MAKASSAR, ARUSMUDA.COM - Bila hampir semua pihak fokus pada perbincangan mengenai nasib dan suasana Indonesia di 2019, tidak demikian halnya dengan Pimpinan Wilayah (PW) Pemuda Muslimin Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan.

Dengan menghadirkan Dr. Aji Dedi Mulawarman, SE., SP., MSA., PW Pemuda Muslimin Indonesia Sulsel akan membincang kehancuran atau kebangkitan Indonesia di tahun 2024 di Corner Stop Cafe, sabtu (21/04/2018) malam.

"Kami memilih membicang situasi bangsa ini di tahun 2024. Bukan berarti kami abai dengan momentum politik 2019, tapi merencanakan perubahan secara lebih dini, itu hal yang baik." Terang Ketua Umum PW Pemuda Muslimin Indonesia Sulsel, Muhammad Kasman.

Sebagai pemantik diskusi, Aji Dedi akan mendedahkan buku kedua dari tetralogi pemikiran Tjokro yang berjudul "2024; Hijrah Untuk Negeri". Buku ini disusun Aji Dedi sebagai refleksi atas perjalanannya pada 62 kota pasca terbitnya buku pertama,"Jang Oetama".

"Sebagai anak ideologis Tjokro, kami Pemuda Muslimin Indonesia, berkepentingan untuk melakukan pemgayaan terhadap berbagai pernah pemikiran Tjokro yang menyeruak di tengah jagat wacana." Lanjut Kasman.

Masih menurut Kasman, menghadirkan kembali pemikiran Tjokro, bisa menjadi alternatifi tengah lesunya dinamika pemikiran sosial di Indonesia. "Sejarah membuktikan, pemikiran Tjokro bisa menjadi muara semua warna pemikiran ideologis para bapak bangsa ini."

Posting Komentar

0 Komentar