IMM Butta Toa Bantaeng Gelar Pelantikan Dua Pimpinan Komisariat

BANTAENG, ARUSMUDA.COM - Dua Pimpinan Komisariat (Pikom) Ikatan Mahasiswa Muhamamdiyah (IMM) resmi dilantik di Gedung PDM Kabupaten Bantaeng, Kamis, 22 Februari 2018. Pelantikan itu dihadiri puluhan orang warga Muhammadiyah salah satunya Ortom Ikatan Pelajar Muhamamdiyah (IPM) Bantaeng dan kader IMM se-kabupaten Bantaeng.

Ketua Umum Pimpinan Cabang IMM Bantaeng, Syamsir, mengatakan, pelantikan itu sekaligus dirangkaikan Rapat Kerja dari tanggal 22-23 Februari 2018. Dua Pikom yang baru-baru dilantik, Pikom Ahmad Dahlan dan Pikom Jamaluddin Amin.

“Terbentuknya Pikom baru ini, semoga lebih leluasa Mahasiswa Bantaeng masuk dalam lembaga IMM berproses. Juga bisa menjalankan nilai nilai-nilai kemhasiswaan utamanya nilai spritual, sehingga gerekan mahasiswa berjalan dengan maksimal,” ungkap Syamsir.

Pikom yang baru-baru dilantik ini, kata Syamsir, agar tetap bersinergi dengan Pikom Butta Toa yang lebih duluan terbentuk. Semoga semua Pikom itu, amanah dalam kepengurusannya dan bisa menwujudkan tujuan IMM di kabupaten Bantaeng. Sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya sesuai tujuan Muhamamdiyah, tambah Syamsir Mahasiswa Unismuh itu.

Semntara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhamadiyah (PDM) Kabupaten Bantaeng, Amri Pakanna, mengungkapkan dalam sambutannya, IMM adalah Muhamamdiyah dan bagaimana caranya IMM bisa menwujudkan tujuan IMM dan tujuan Muhamamdiyah.

“IMM bagaimana caranya bisa tetap menjalankan perannya sebagai mahasiswa, yang mampu membina masyarakat dengan akhlak dan wawasan keilmuan. Saya kira lunturnya sebuah bangsa karna akhlak anak mudanya yang hilang.

Jadi sebagai kader IMM harus mempunyai akhlak yang mampu menjadi contoh bagi pemuda-pemuda yang lain. Juga sebagai pimpinan harus melakukan perkaderan, supaya menghasilkan banyak kader IMM di bantaeng. Karena itu merupakan kekuatan lembaga sehingga tetap eksis disepanjang masa,” tutup Amri.

Sumber: Khittah.co

Posting Komentar

0 Komentar