IGI Akan Kembangkan Cara Baru dan Unik Mengajar Matematika dan Fisika

MAKASSAR, ARUSMUDA.COM - Banyak siswa mengeluhkan bahwa pelajaran matematika dan fisika itu sulit dan berat. Salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah cara guru mengajarkan kedua mata pelajaran ini.

Bahkan faktor cara mengajar ini telah telah menjadi problem serius Indonesia dalam setiap penelitian dan pengumuman PISA.

Menanggapi hal tersebut, Ikatan Guru Indonesia (IGI) akan menggerakkan Kanal pelatihan Mat-Fis TOC Camp dalam waktu dekat, guna meningkatkan cara mengajar bagi setiap guru di seluruh Indonesia.

Beberapa waktu lalu, Ketua Umum IGI, Muhammad Ramli Rahim yang akrab disapa MRR mengungkap bahwa kegiatan ini dihelat dalam upaya menemukan cara baru mengajar matematika dan fisika.

"Maka IGI mengundang siapapun guru di seluruh Indonesia untuk menyajikan cara yang unik, menarik, menyenangkan dan menggembirakan dalam pembelajaran Matematika dan Fisika di Indonesia," ungkap MRR.

MRR berharap agar jika kawan-kawan guru memiliki cara tersebut, silahkan dikirimkan penjelasannya beserta biodata lengkapnya dan mengirim ke email : csubayanti@gmail.com dan pendaftaran peserta paling lambat 17 Maret 2018.

Adapun Persyaratan bagi Peserta yang ingin ikut pada Mat-Fis TOC Camp, yakni ;
1. Guru
2. Lolos seleksi
3. Anggota IGI
4. Bersedia melatih guru di seluruh kabupaten/kota di seluruh Indonesia.
5. Usia Maksimal 47 Tahun dan Tidak Merokok

Kanal Pelatihan yang lolos seleksi akan diresmikan sebagai kanal khusus IGI. Dan 20 Guru Terpilih Akan Berkumpul di SSLC Makassar pada tanggal 7-9 April 2018, seluruh biaya akomodasi, transportasi dan konsumsi ditanggung. 

Posting Komentar

0 Komentar