Hujan Deras, Lapangan H. Andi Tappu Menjelma Ibarat Water Park

BONE, ARUSMUDA.COM - Lapangan H. Andi Tappu menjelma seperti Water Park sejak ahad (14/05/2017) pagi.  Lapangan kebanggaan masyarakat Kajuara ini terletak di Kelurahan Awang Tangka Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone Sulawesi Selatan.

Hujan yang menderas sejak sabtu malam membuat lapangan tersebut tergenang air hujan yangv memenuhi badan lapangan. Bahkan tumpukan sampah di sepanjang bibir lapangan, nampak mengapung akibat tingginya debit air.

Dari pantauan lapangan, nampak bahwa selain karena curah hujan yang tinggi, genangan juga disebabkan oleh drainase lapangan yang tidak berfungsi baik. Akibatnya, lapangan akan tenggelam dengan cepat bila hujan lebat mengguyur.

Memang, telah ada perbaikan talud yang dilakukan dibsepanjang bibir lapangan, namun rupanya ini belum memadai untuk menahan debit air.

Kondisi ini telah berulangkali dikeluhkan masyarakat Kajuara, terutama para anak muda yang menjadikan lapangan ini sebagai tempat latihan berbagai cabang olah raga,terutama sepak bola.

Posting Komentar

0 Komentar